Kata Pengantar Kekuatan Istighfar
Alhamdulillah segala puji bagi Allah, Rabb alam semesta, yang telah memberikan kepada kita berbagai nikmat. Sholawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, keluarganya, para sahabatnya, serta para pengikut setianya yang selalu berpegang teguh kepada ajarannya hingga hari kiamat.
Manusia dalam bahasa Arab disebut dengan al-Insan atau an-Nas yang berakar dari kata nasia yang berarti lupa. Maka sifat manusia adalah pelupa. Di dalam pepatah Arab disebutkan al-Insan mahallu al-Khatha’ wa an-Nisyan ( manusia tempat salah dan lupa ). Karena sifat pelupa dan mudah lengah dan tergelincir ini, maka Allah selalu mengingatkan manusia dan memberikan kesempatan kepadanya agar segera kembali kepada jalan yang benar dengan beristighfar dan bertaubat kepada-Nya. Tidak sampai situ saja, Allah akan memberikan pahala dan balasan yang baik, bagi yang mau beristighfar dan bertaubat. Bahkan Allah akan melimpahkan rizqi dan anak kepadanya, serta memberikan kesenangan hidup dan ketenangan hati, serta memberikan jalan dan solusi dari setiap kesulitan yang sedang dihadapinya.
Buku yang di hadapan para pembaca ini, awalnya adalah sebuah makalah ilmiyah yang ditulis pada tanggal 11 Juli 2007, kemudian disampaikan dalam pengajian rutin di Radio Qomunity, Kairo, pada tanggal 14, 21 dan 28 Juli 2007 M. Setelah terpendam selama 7 tahun lamanya, ada keinginan untuk mempublikasikannya dalam bentuk buku, agar manfaatnya lebih terasa dan masyarakatpun lebih mudah untuk mendapatkannya. Untuk lebih sempurna, penulis tambahkan beberapa bab baru dan beberapa dalil dari al-Qur’an dan sunnah serta perkataan para ulama.
Tentunya, buku ini masih banyak kekurangannya, maka masukan dan perbaikan dari berbagai pihak sangat diharapkan untuk penyempurnaan buku ini.
Semoga karya kecil ini bermanfaat bagi umat, agar mereka senantiasa mengakui kesalahan-kesalahan dan dosa-dosa yang mereka perbuat selama ini untuk kemudian bersimpuh di hadapan Allah, memohon ampunan dan rahmat-Nya yang begitu luas, mencakup segala sesuatu di muka bumi ini. Semoga Allah meridhoi dan menjadikannya sebagai pemberat timbangan pada hari kiamat. Amiin.
Pondok Gede, 12 Dzulhijjah 1435 H/ 7 Oktober 2014 M
Ahmad Zain An-Najah
-
Tanya Jawab Aktual Tentang Shalat
Lihat isinya
Tanya Jawab Aktual Tentang Puasa
Lihat isinya » -
Jilbab Menurut Syari'at Islam (Meluruskan Pandangan Prof. DR. Quraish)
Lihat isinya
Halal dan Haram Dalam Pernikahan (Edisi I)
Lihat isinya » -
Halal dan Haram Dalam Pengobatan (Edisi I)
Lihat isinya
Halal dan Haram Dalam Transaksi Keuangan (edisi 1)
Lihat isinya » -
Nasionalisme
Lihat isinya
Panduan Haji dan Umrah
Lihat isinya » -
Mukjizat Al Qur'an Dalam Kesehatan
Lihat isinya
Berobatlah Dengan Yang Halal (edisi 2 Halal Haram Pengobatan)
Lihat isinya » -
Panduan Praktis Menghitung Zakat
Lihat isinya
Halal dan Haram Dalam Makanan
Lihat isinya » -
Waktumu Adalah Hidupmu, Managemen Waktu dalam Islam
Lihat isinya
Satu Jam Bersama Al-Qur'an
Lihat isinya » -
Jual Beli Terlarang
Lihat isinya
Kekuatan Istighfar
Lihat isinya » -
Panduan Praktis Berqurban
Lihat isinya
Al-Quran dan Kesetaraan Gender
Lihat isinya » -
Banyak Jalan Menuju Surga
Lihat isinya
Meniti Tangga-Tangga Kesuksesan
Lihat isinya » -
Fiqih Ta'ziyah
Lihat isinya
Mengenal Ahlus Sunnah wal Jamaah
Lihat isinya » -
Fiqih Wanita Kontemporer
Lihat isinya
Menang Tanpa Perang
Lihat isinya » -
Masuk Surga Bersama Keluarga
Lihat isinya
Mengetuk Pintu Langit
Lihat isinya » -
Membangun Negara dengan Tauhid
Lihat isinya
Fiqih Masjid (Membahas 53 Hukum Masjid)
Lihat isinya » -
Membuka Pintu Langit
Lihat isinya
Kesabaran yang Indah
Lihat isinya » -
Menembus Pintu Langit
Lihat isinya
Pensucian Jiwa
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah: Al-Fatihah
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 1: Orang-Orang Munafik dalam Al-Qur'an
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 2: Kisah Nabi Adam dan Iblis
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 3: Kisah Bani Israel
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 4: Nabi Sulaiman dan Kaum Yahudi
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 5: Umat Pertengahan
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 6: Hukum-hukum Seputar Ibadah
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 7: Hukum-hukum Pernikahan & Perceraian
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 8: Tidak Ada Paksaan dalam Beragama
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 9: Agama di Sisi Allah, Islam
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 10: Keluarga Imran
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 11: Sebaik-baik Umat
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 12: Empat Sifat Muttaqin
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Seri 13: Dzikir dan Fikir
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Seri 14: Membina Generasi Tangguh
Lihat isinya
Tafsir An-Najah Juz 5: Qs. 4: 24-147
Lihat isinya » -
Tafsir An-Najah Juz 6: Qs. 4: 148-176 & Qs. 5: 1-81
Lihat isinya
Lihat isinya »