Penulis
3000 Hits

Hukum Makmum Berbeda Niat Dalam Shalat Dengan Imam


Perbedaan Niat Dalam Shalat

Catatan Harian #90

15 Ramadhan 1438 H / Jumat, 9 Juni 2017

Tanya Jawab Fiqih

Dr. Ahmad Zain An-Najah, MA


Pertanyaan:

أَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ 

Ustadz, ada yg bertanya:

ketika fulan datang ke masjid, saat itu di masjid sedang dilaksanakan sholat isya berjamaah,

tapi fulan yg baru datang tersebut sudah melaksanakan sholat isya di rumah,

nah, apakah ketika fulan hendak melaksanakan sholat sunnah bakdiyah/tahiyatul masjid,

apa boleh mengikuti gerakan imam sholat isya, namun hanya 2 rakaat saja, karena hanya untuk sholat sunnah bakdiyah/tahiyatul masjid?

جزاك الله خيرا

atas jawabannya ustadz

Jawaban:

Orang yang datang ke masjid hendaknya mengikuti Imam dan jamaah yang sedang shalat, dengan rincian sebagai berikut:

1. Jika Imam dan jamaah sedang shalat tarawih sedangkan dia belum shalat isya hendaknya mengikuti Imam yang sedang shalat tarawih dengan niat shalat isya. Jika Imam salam dia meneruskan kekurangan rakaat nya.

2. Jika Imam sedang shalat isya sedangkan dia belum shalat magrib, hendaknya dia mengikuti Imam dengan niat shalat isya dahulu, baru kemudian shalat magrib.

3. Jika mendapatkan Imam sedang shalat Isya sedangkan dia sudah shalat isya ditempat lain hendaknya dia mengikuti Imam dengan niat shalat sunnah hingga Imam salam.

Shalat tahiyatul masjid dalam tiga keadaan di atas sudah include (satu paket) dengan shalat yang dia kerjakan.

(Jam 21.15 WIB Perjalanan Kranggan - Pasar Kecapi.)

Ditulis oleh Rosyid A

Join Us on Telegram: https://telegram.me/zainannajah

KARYA TULIS